Koramil 02/TB Kodim 0503/JB Gelar Karya Bakti, Cegah Wabah Penyakit di Wilayah Tambora
TNI-POLRIKodam Jaya, Jakarta Barat — Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mencegah munculnya wabah penyakit, Koramil 02/Tambora (TB), Kodim 0503/Jakarta Barat, melaksanakan kegiatan Karya Bakti bersama unsur terkait dan masyarakat, Rabu (14/01/2026).
Kegiatan dilaksanakan di RT 05 RW 05, Jalan Krendang Utara, Kelurahan Krendang, Kecamatan Tambora, Kota Administrasi Jakarta Barat. Karya bakti ini dipimpin langsung oleh Babinsa Kelurahan Krendang, Serda Ahmad Yani, yang sekaligus mengambil apel sebelum kegiatan dimulai.
Adapun personel yang terlibat dalam kegiatan karya bakti ini terdiri dari:
- Koramil 02/TB sebanyak 1 personel
- PPSU Kelurahan Krendang sebanyak 1 personel
- Warga masyarakat sebanyak 1 orang
Dalam kegiatan tersebut, para peserta melaksanakan pembersihan lingkungan dengan melakukan penyapuan, pengangkatan sampah, serta pembuangan sampah di titik-titik yang berpotensi menjadi sumber penyakit. Peralatan yang digunakan meliputi sapu, pengki, karung, dan gerobak sampah.
Danramil 02/TB melalui Babinsa menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan dan kenyamanan lingkungan masyarakat, sekaligus memperkuat sinergi antara TNI, pemerintah daerah, dan warga.
“Melalui karya bakti ini diharapkan lingkungan menjadi lebih bersih, sehat, serta terhindar dari potensi wabah penyakit, khususnya di musim hujan,” ujar Serda Ahmad Yani di sela kegiatan.
Seluruh rangkaian kegiatan karya bakti berjalan aman, tertib, dan lancar, serta mendapat respons positif dari warga setempat.
(Pendim 0503/JB)







