Koramil 02 Tambora Gandeng Ormas Gelar Patroli Jaga Kondusivitas Jakarta Barat


www.penaxpose.com, JAKARTA BARAT – Koramil 02 Tambora Kodim 0503 Jakarta Barat menggelar patroli kewilayahan dengan menggandeng sejumlah organisasi kemasyarakatan (ormas), di antaranya Mitra Jaya, FBR, Grib Jaya, FKPPI, dan Pemuda Panca Marga, Sabtu (13/9/2025) malam.

Patroli bersama ini dilaksanakan sebagai upaya menciptakan rasa aman dan menjaga situasi Jakarta agar tetap kondusif.

Serma Doddy, anggota Koramil 02 Tambora yang memimpin kegiatan patroli, menjelaskan bahwa keterlibatan ormas dalam kegiatan ini merupakan bentuk sinergi positif antara TNI dan masyarakat.

“Patroli bersama sejumlah elemen dan ormas ini bertujuan menjaga keamanan serta kenyamanan masyarakat di Jakarta. Harapannya, warga dapat beraktivitas normal tanpa adanya gangguan,” ungkapnya.

Ia juga menekankan pentingnya kebersamaan dalam menjaga keamanan lingkungan. “Keamanan adalah tanggung jawab bersama. Terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut berpartisipasi. Menjaga keamanan bukan hanya tugas aparat, tetapi juga seluruh elemen masyarakat,” tambahnya.

Rute patroli kali ini melintasi sejumlah kawasan, di antaranya Jalan Kalibesar, Tiang Bendera, K.H. Moch. Mansyur, TSS Raya, Duri Utara Raya, Jembatan Besi Raya, hingga Prof. DR. Latumenten. Tim patroli juga menyambangi beberapa titik keramaian, seperti kawasan Kota Tua, Pos Sekretariat RW 01 Jembatan Lima, Empurau Restaurant, dan Mall Season City.

Kegiatan patroli sinergis ini direncanakan akan terus dilaksanakan secara rutin dengan melibatkan berbagai elemen masyarakat, guna memastikan keamanan dan ketertiban wilayah Tambora dan sekitarnya tetap terjaga.

Reporter: Supriyadi (Pray)

0 Comments

Posting Komentar