Komsos Koramil 02/TB Kodim 0503/JB Ajak Warga Waspadai Cuaca Ekstrem dan Jaga Kesehatan


Kodam Jaya, Jakarta Barat – Dalam upaya menjaga komunikasi dan kedekatan dengan masyarakat, Babinsa Kelurahan Jembatan Besi, Koramil 02/Tambora, Sertu Sarip, melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama security PD Jaya Pasar Impres, Bapak Reza, serta warga setempat, Bapak Hari, pada Sabtu (18/10/2025) di Jl. Jembatan Besi II RT 10 RW 03, Kelurahan Jembatan Besi, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.

Dalam kegiatan tersebut, Sertu Sarip menyampaikan pentingnya kewaspadaan terhadap perubahan cuaca ekstrem yang tengah melanda wilayah Jakarta. Ia mengingatkan masyarakat agar selalu waspada terhadap potensi banjir dan penyakit musiman, terutama bagi warga yang memiliki daya tahan tubuh rendah.

“Saya mengimbau warga untuk menjaga kesehatan dengan memperbanyak minum air putih dan menjaga pola hidup bersih agar tubuh tetap sehat di tengah cuaca yang tidak menentu,” ujar Sertu Sarip.

Selain itu, Babinsa juga mengingatkan masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh berita hoaks yang dapat menimbulkan keresahan di lingkungan. Ia mengajak warga agar selalu berkoordinasi dengan Babinsa atau Binmas bila menemukan informasi mencurigakan atau situasi yang berpotensi mengganggu keamanan.

Dalam kesempatan itu, Bapak Reza dan Bapak Hari menyampaikan apresiasi atas kehadiran Babinsa di tengah masyarakat.

“Kami berterima kasih kepada Babinsa yang sudah datang bersilaturahmi dan memberikan arahan yang bermanfaat. Semoga hubungan baik ini semakin mempererat sinergi antara TNI dan warga,” ujar keduanya.

Kegiatan komsos yang berlangsung penuh keakraban ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Di akhir pertemuan, Sertu Sarip kembali mengingatkan agar masyarakat tetap menjaga kesehatan dan semangat kebersamaan dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

(Pendim 0503/JB) 

0 Comments

Posting Komentar