Koramil 02/TB Kodim 0503/JB Laksanakan Pengawasan dan Pembinaan Siskamling di Wilayah Kalianyar


Kodam Jaya, Jakarta Barat – Dalam rangka meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat, Babinsa Sertu Sujanadi dari Koramil 02/TB melaksanakan kegiatan Siskamling di Pos Pantau RW.07, Jln. Kalianyar X RT.002 RW.07, Kel. Kalianyar, Kec. Tambora, Jakarta Barat. Selasa, 25 November 2025.

Kegiatan Siskamling ini dihadiri oleh Hanafi dan rekan-rekannya yang turut serta dalam menjaga keamanan lingkungan pada malam hari. Dalam kesempatan tersebut, Sertu Sujanadi memberikan himbauan kepada para petugas jaga malam sebagai berikut:

1. Mendukung Keamanan: Diharapkan agar petugas jaga malam membantu dalam menjaga situasi aman dan kondusif dengan membawa alat bantu komunikasi serta alat perlindungan diri. 

2. Kontrol Berkala: Melaksanakan kontrol keamanan setiap dua jam secara bergiliran untuk memastikan lingkungan tetap aman.

3. Respon Terhadap Kejadian Mencurigakan: Jika terjadi kejadian mencurigakan, petugas jaga diimbau untuk tidak bertindak sendiri. Segera hubungi rekannya yang juga bertugas malam, serta melapor kepada RT/RW, kelurahan, dan Babinsa.

4. Kesehatan Petugas: Babinsa juga mengingatkan pentingnya menjaga kesehatan agar para petugas jaga selalu dalam kondisi prima saat menjalankan tugas.

Kegiatan pengawasan ini berlangsung dengan aman dan situasi kondusif. Koramil 02/TB akan terus berkomitmen untuk menjaga keamanan masyarakat serta melakukan pembinaan terhadap kegiatan Siskamling di wilayah binaannya.

(Pendim 0503/JB) 

0 Comments

Posting Komentar